Kapolres Maros Sebut Tadarus Al-Qur'an Sebagai Momentum Raih Keberkahan Ramadan 

    Kapolres Maros Sebut Tadarus Al-Qur'an Sebagai Momentum Raih Keberkahan Ramadan 
    Kapolres Maros Sebut Tadarus Al-Qur'an Sebagai Momentum Raih Keberkahan Ramadan 

    Maros – Dalam rangka meraih keberkahan di bulan suci Ramadan 1446 Hijriah, Polres Maros menggelar tadarus Al-Qur'an yang diikuti oleh Kapolres hingga staf.

    Kegiatan ini digelar di Masjid Agung Nur Ar-Rahman Kecamatan Turikale, Kabupaten Maros, Kamis (13/3/2025).

    "Tujuannya untuk mempererat tali silaturahmi antar personel sekaligus menambah pahala membaca Al-Qur'an, " ucap Kapolres Maros, AKBP Douglas Mahendrajaya.

    Kapolres Maros, dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini bukan hanya untuk mendekatkan diri kepada Allah Subhanahu wata'ala.

    "Tetapi juga sebagai bentuk implementasi nilai-nilai spiritual dalam menjalankan tugas sebagai pelindung masyarakat, " sebutnya.

    Ramadan adalah bulan penuh berkah. Melalui kegiatan tadarus Al-Qur'an ini, ia berharap dapat semakin mendekatkan diri kepada Allah, serta memperkuat kedisiplinan dalam bertugas.

    Selain itu, diharapkan kegiatan ini dapat menjadi momentum bagi seluruh anggota Polres Maros untuk menjalani bulan Ramadan dengan penuh keberkahan.

    Acara tadarus Al-Qur'an ini diikuti oleh Wakapolres Maros, Kompol Andi Alamsyah, para pejabat utama, polwan dan personel Polres Maros lainnya.(*)

    polres maros sulsel
    Jamaluddin, M.M.

    Jamaluddin, M.M.

    Artikel Sebelumnya

    Polri Lakukan Mutasi 1.255 Personel, 10...

    Artikel Berikutnya

    Mutasi Polri, Kapolda Sulsel dan Sejumlah...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVny Nagari!
    510 Personel Gabungan Dikerahkan Cari Iptu Tomi yang Hilang Saat Kejar KKB
    Komitmen Keberlanjutan KAI Logistik: Penguatan Moda KA, Digitalisasi, dan Aksi Hijau

    Ikuti Kami